Selasa, 31 Mei 2011

Powerful yet Humble


STUDY ALKITAB PB:
Tema Juni 2011:
Powerful yet Humble (Kuat namun Rendah Hati)

Tujuan:
Memelajari tentang kekuatan, kuasa, kualitas-kualitas pribadi dan karakter Tuhan Yesus Kristus, dan kerendahan hatiNya.
Mensyukuri setiap karunia dan anugerah yang diberikan Tuhan dan mengelola secara optimal dalam hidup sehari-hari, dan memuliakan Tuhan.

Lokasi dan Waktu Kebaktian:
Setiap Minggu di Hotel Abadi, Ruang Mandiangin.
Pukul 10 Pagi - selesai.

STUDY ALKITAB PL
Materi Juni 2011:
The Pentateuch/ The Torah/ Kitab Taurat Musa

Tujuan:
Mengerti Kitab Taurat Musa dengan lebih baik.
Mengerti akan inisiatif, penyataan, interaksi, hubungan, dan komunikasi Tuhan dengan manusia.
Menjawab pertanyaan-pertanyaan kritis dan mempunyai iman dan keyakinan yang dalam.

Lokasi dan Waktu Kebaktian:
Sipin (8 Juni 2011)
Kenali (15 Juni 2011)
dan Kebun Kopi (22 Juni 2011)
Waktu: 19:30

Copyright (c) 2011 by Naek @ NMQT

Minggu, 22 Mei 2011

Siapa yang Terbesar di Kerajaan Sorga?


Siapa yang Terbesar di Kerajaan Sorga?
oleh Naek @ NMQT
Jambi, Minggu, 22 Mei 2011

Bacaan: Matius 20:20-28
Ibu Yakobus dan Yohanes meminta kepada Yesus posisi atau kedudukan di dalam KerajaanNya.

Background:
Orang muda yang kaya pergi dan meninggalkan Yesus.
Petrus bertanya apa yang akan kami peroleh?
Petrus akan diberikan kunci Kerajaan Sorga oleh Yesus, dan tidak lama setelah itu Yesus menegor Petrus. (Mat 16)
Murid-murid bertanya siapakah yang terbesar di antara mereka?

Padahal, Yesus baru saja memberikan perumpamaan tentang tuan pemilik kebun anggur dan pekerja-pekerjaNya, dan juga memberitahu bahwa Ia akan dianiaya, menderita, dan mati.

Yakobus dan Yohanes meminta Ibu mereka datang dan memohon kepada Yesus agar mereka berdua dapat memeroleh posisi yang tinggi yaitu di sebelah kiri dan kanan Yesus di dalam KerajaanNya. Mengapa?

Alasannya:
1. Mereka takut atau segan untuk melakukannya secara langsung seorang diri. Segan terhadap Yesus dan juga 10 murid yang lain.
2. Takut malu kalau ditolak.
3. Karena ibu mereka bersaudara dengan Maria Ibu Yesus. (Mat 27:56: Maria Magdalena, dan Maria Ibu Yakobus dan Yusuf, dan ibu anak-anak Zebedeus; Mark 15:40: Maria Magdalena, Maria Ibu Yakobus Muda dan Yoses, serta Salome; Yoh 19:25: ibuNya, saudara ibuNya,…, isteri Klopas dan Maria Magdalena.)

Ayat 22: Kami dapat. Seperti Petrus. Kenyataannya: Petrus menyangkal Yesus, dan mereka semua lari terbirit-birit.

Ayat 24: Sepuluh murid yang lain marah. Mengapa? Karena mereka juga sombong dan irihati.

Imajinasi atau gambaran mereka tentang Kerajaan Yesus adalah seperti kerajaan-kerajaan di dunia. Contoh: Romawi, dan lain-lain. Yesus pernah berkata kepada Pilatus bahwa KerajaanKu bukan dari dunia ini. Artinya, KerajaanKu tidak sama seperti kerajaan-kerajaan di dunia (duniawi).

Tidak sama dalam hal apa?:
1. Cara menjalankan. (band. Ayat 25)
2. Nilai-nilai (band. Ayat 25)
3. Kepemimpinan (Melayani)
4. Cara mendapatkan kemuliaan. (Rendah hati)
5. Dan lain-lain.

Arti kata:
Pelayan (diakonos): Asal kata bukan berasal dari kata atau istilah rohani tetapi sekuler. Artinya, pegawai rendahan atau pekerja yang melakukan pekerjaan-pekerjaan yang dianggap/ dinilai rendah. Contoh: Menyapu, cleaning service, office boy, dan lain sebagainya.

Hamba/ budak (doulos): Orang yang sudah dibeli dan tidak punya hak atas diri sendiri dan apapun juga. Melakukan saja kewajibannya dan apa yang harus atau semestinya ia lakukan. Tidak menuntut. Tidak berharap yang macam-macam. Kalau dikasi syukur, kalau nggak ya nggak apa-apa.

Contoh, dan inspirasi dari Yohanes Pembaptis yang disebut sebagai yang terbesar: Rendah hati. Ia merasa tidak layak bahkan untuk membuka tali kasut Tuhan Yesus. Ia berkata biar dia (namanya) semakin kecil, dan Yesus (namanya) menjadi semakin besar.

Ayat 28: Contoh, teladan, dan ispirasi dari Yesus:
1. Datang ke dunia karena kasihNya
2. Merendahkan diriNya (lahir di kota yang kecil, Betlehem, di kandang domba, berpindah-pindah karena ancaman bahaya pembunuhan oleh Herodes, anak tukang kayu yang miskin, Yusuf dan Maria, tinggal di Nazaret, Galilea, tempat yang hina yang dianggap tidak rohani.
3. Menjadi manusia. Menjadi hamba. (Membasuh kaki murid-muridNya)
4. Dianiaya, menderita, dan mati di atas kayu salib.

Fil 2:6-8: Tuhan Yesus merendahkan diriNya. Ayat 9-11: Tuhan Yesus ditinggikan.

Salahkah keinginan untuk menjadi besar? Tidak. Asalkan dengan cara-cara yang benar yaitu: rendah hati, melayani, menjadi hamba dan rela berkorban dan menderita bagi kemuliaan Tuhan dan JemaatNya.

Kesimpulan:
1. Jangan duniawi, jangan sombong, dan jangan irihati.
2. Mari menjadi pribadi yang rendah hati.
3. Mari melayani.
4. Miliki sikap hati seorang pelayan dan seorang hamba.
5. Yang rendah hati akan ditinggikan, yang tinggi hati akan direndahkan (baca Kitab Yakobus: Rendahkan diri di mata Tuhan, maka Dia akan meninggikanmu.)


Copyright © 2011 by Naek @ NMQT
http://www.nevermissingqt.blogspot.com/

Selasa, 17 Mei 2011

Tuan dan Pekerja





Pembicara: Naek NMQT
Hutan Kota, Jambi, 15 Mei 2011

Bacaan: Matius 20:1-16, 20-28

Sermon Outline:
Tuhan adalah Tuhan yang berinisiatif, memberi, memperhatikan, peduli, mengasihi, tepat janji, murah hati, adil (sepakat).

Arti dari lambang/ simbol dalam perumpamaan:
Tuan pemilik kebun anggur = Tuhan
Pekerja = Orang Kristen
Kebun Anggur = Kerajaan Sorga (di bumi)
1 Dinar = Hidup yang Kekal

Pesan dan aplikasi:
Jangan bersungut-sungut, bersyukur, jangan sombong, jangan irihati.

Copyright (c) 2011 by Naek @ NMQT
http://www.nevermissingqt.blogspot.com/

Minggu, 08 Mei 2011

Kaya atau Miskin?




Khotbah Minggu, 8 Mei 2011

Judul : Kaya atau Miskin?
Pembicara : Naek NMQT

Sermon outline:
Bacaan : Matius 19:16-26

Ayat 16 > Orang muda yang kaya memandang Yesus sebagai guru bukan Tuhan/ Mesias. Dia punya pertanyaan yang bagus – tentang hidup yang kekal.

Ayat 17-20 > Totalitas dalam menuruti perintah Allah. (band. Yak 2:10)

Ayat 20 > Apalagi yang masih kurang? Apapun yang dilakukan manusia tanpa Tuhan selalu kurang dan tidak pernah cukup untuk masuk ke dalam Kerajaan Sorga atau hidup yang kekal (band. Ef 2:8-9).

Ayat 21 > Totalitas dalam mengikut Dia/ menjadi muridNya. (band. Luk 14:33).

Ayat 22 > Mengapa orang muda itu sedih? Karena bagi dia hartanya jauh lebih berharga atau lebih bernilai. Semestinya, Tuhan Yesus jauh lebih berharga dan bernilai. Tidak dapat dibandingkan dengan apa atau siapapun juga. (band. Kol 1:16).

Ayat 23-26 > Masuk Kerajaan Allah: mustahil tanpa (cara) Tuhan. Mustahil bukan cuma sukar. Seperti seekor unta masuk ke lobang jarum (Talmud: Gajah).
Opini umum orang Yahudi pada masa itu: Orang kaya lebih diberkati Tuhan, lebih berkenan di hadapan Dia.
Yesus: Orang kaya sukar masuk ke dalam Kerajaan Sorga.

Kemiskinan orang kaya pada umumnya:
Keamanan yang palsu, keegoisan, keserakahan, kenyamanan, kemalasan, kemudahan, kesombongan (tidak bergantung/ tidak bersandar kepada Tuhan).

Matius 5:3 > …yang miskin di hadapan Allah adalah yang empunya Kerajaan Sorga.

Kesimpulan:
1. Total percaya bahwa Yesus adalah Tuhan
2. Total dalam menuruti perintah Tuhan.
3. Total dalam mengikut Dia/ menjadi muridNya
4. Total menjadi miskin di hadapan Allah/ bergantung dan bersandar/ berserah kepada Dia.

Copyright © 2011 by Naek @ NMQT

Minggu, 01 Mei 2011

Masuk ke dalam Kerajaan Sorga


Pembicara: Naek - NMQT
Jambi, 1 Mei 2011

NMQT membagikan pelajaran audio ini dengan Cuma-Cuma agar pemberitaan firman tidak terhalang karena 'uang'. Jika Anda mempunyai anggaran untuk membelinya dalam bentuk CD (@Rp. 15.000,-. GRATIS ongkos kirim per 5 CDs), silakan memesan via email ke letters.berean@gmail.com

Dengan membeli produk audio atau buku kami, berarti Anda juga telah turut berpartisipasi meningkatkan dan mengembangkan pelayanan kami. Jika Anda ingin mendukung pelayanan ini secara finansial, Anda dapat men-transfer ke rekening kami di BCA 7660207371 sewaktu-waktu. Jika Anda tidak membeli, it's okay, dukung kami terus dalam doa, ya?

Percayalah, kekayaan materi bukanlah tujuan kami. Semua kredit dan kemuliaan hanya untuk Tuhan!


Copyright (c) 2011 by Naek @ NMQT
http://www.nevermissingqt.blogspot.com/